Skip to main content

Lagu Kutidhieng | Makna Lirik dan Terjemahan | Aceh Viral.. Sebuah Mantra Menjadi Harimau Aulia

myavitalia.com – Lagu apa saja baik lagu lokal, nasional, maupun international sepertinya memiliki sebuah kesempatan yang sama untuk memperoleh sebuah perhatian dan menjadi trending terhadap karya yang mereka sajikan.

Seperti lagu yang berasal dari daerah Serambi Mekah Aceh yang sebenarnya sudah lama rilis ini dengan tajuk "Kutidhieng" yang dibawakan oleh Liza Aulia ini,  saat ini bisa kembali memperoleh perhatian dari warganet karena memiliki unsur unik dalam lagunya.


Oleh Lia sapaan akrab dari Liza Aulia seorang penyanyi berbakat ganda kelahiran Banda Aceh, pada tangga 15 Nopember 1986 , lagu ini dibawakan dengan penuh penjiwaan, sehingga semakin menampakkan kekuatan dari setiap lirik yang dibawakannya.

Lagu ini sebenarnya sudah rilis sekitar satu tahun yang lalu pada 04 Maret 2019 sebagai bagian dari Album pertamanya "Kutidhieng, Aceh World Music"

Dan Music Video dari Lagu Kutidhieng ini ditampilkan dalam Youtube Channel Kasga Record yang sekaligus sebagai label yang menaunginya.

Selain itu, yang membuat orang penasaran dari lagu yang memiliki dengan syair familiernya "Hiding hala hala haiding..." ini, juga mulai banyak dibawakan di aplikasi Tik Tok oleh para usernya untuk digunakan sebagai latar video pendek mereka baik versi asli maupun versi DJ-nya yang akrab

Sejarah, Makna dan Arti Lagu Kutidhieng

Berbicara mengenai asal muasalnya, Lagu  Kutidhieng ini merupakan satu lagu Etnik Aceh dengan lirik menggunakan bahasa Kuno Aceh yang telah punah, sehingga tak mengherankan bila penduduk dari aceh sendiri tidak banyak mengetahui arti orisinil dari lirik per lirik lagu Kutidhieng

Secara etimologis kata "Kutidhieng" memiliki arti "MENIMANG". Menimang adalah ibarat seorang ibu menggendong bayi dan membuainya sambil menyanyikan lagu pelan-pelan sebagai pengantar tidur.

Namun menurut cerita dari berbagai sumber. konon lagu ini memiliki makna dan arti sebuah lagu yang berisi "mantra untuk memanggil atau menjinakkan rimueng aulia (harimau aulia)" yang menyiratkan pesan tradisi yang kuat dan terkesan mistis

Arti mantra sendiri merupakan sekumpulan kata-kata puisi kuno yang bisa memberikan sebuah perubahan. MAntra bukanlah sebuah karya satra melainkan sebuah hal yang memiliki kaitandengan adat dan kepercayaan yang dianggap memiliki kekuatan gaib.

Dalam syair lagu Kutidhieng yang saat ini kita dengar seperti yang dinyayikan Lia ini, sebenarnya sudah berbeda dengan syair aslinya.

Syair asli dari lagu Kutidhieng sebenarnya sudah ada dari jaman pra-islam dan dianggap sebagai mantra hitam yang digunakan dalam kepercayaan lama sebelum agama-agama besar datang ke Aceh.

Syair mantra tersebut diyakini oleh orang animisme dijamannya bahwa ada sebuah kekuatan sakti dalam sebuah peritiwa seperti guntur, badai, atau bahkan pada binatang-binatang yang diakui sebagai binatang luar biasa seperti harimau.

Mereka semua dianggap memiliki kekuatan dan kesaktian yang bisa membawa keburukan bahkan kebaikan bagi manusia yang mempercayainya.

Biasanya kepercayaan terhadap kekuatan yang baik ini disampaikan dalam syair sebuah mantra, yang dikenal dalam berbagai bangsa Melanesia di sebut mana (Tuah dalam bahasa Melayu).

Nah itulah mungkin sekilas dari cerita syair lirik lagu Kutidhieng, yang mungkin generasi milenial saat ini hanya merasakannya sebagai sesuatu lagu enak untuk dinikmati.

Sebenarnya ada makna lain yang terkandung dari syair yang terdengar unik, yaitu sebuah suasana mistis yang ada di dalamnya.

Namun yang menjadi berita baiknya jika kita melihat terjemahan lirik ini, lagu Kutidhieng ini secara pribadi dapat disimpulkan bahwa lagu ini adalah sebuah lagu yang berisikan tentang ajakan pada kekuatan kebaikan agar bersemayam dalam diri kita dan melindungi kita untuk tetap menjadi orang yang baik namun berani bak harimau aulia.

Official Musik Video Lagu Kutidhieng

Terjemahan Lirik Lagu Kutidhieng - Lagu dari Aceh

Lirin Lagu Kutidhieng Versi  Liza Aulia

He tujan lahe
Hiding alah hala hai ding
Hiding alah hala hai ding
wa jala e ha e ha la

He tujan lahe
Hiding alah hala hai ding
Hiding alah hala hai ding
wa jala e ha e ha la

Kutidhieng laha dhieng bet
Kutidhieng laha dhieng bet lah hum boet
boet la tidhieng la hum boet boet la tidhieng

Lam puteh kayangan lam puteh kayangan... Aulia
Rimueng Aulia .. Aulia -- Rimueng Aulia
Hai yang bule jagad Hai yang bule jagad ... Aulia
Rimueng Aulia .. Aulia -- Rimueng Aulia

Kutidhieng laha dhieng boet
Kutidhieng laha dhieng boet lah hem bet
Boet la tidhieng la hem boet boet la tidhieng

He tujan lahe
Hiding alah hala hai ding
Hiding alah hala hai ding
wa jala la e ha e ha la

He tujan lahe
Hiding alah hala hai ding
Hiding alah hala hai ding
wa jala e ha e ha la

He tujan lahe
Hiding alah hala hai ding
Hiding alah hala hai ding
wa jala e ha e ha la

Kutidhieng laha dhieng boet
Kutidhieng laha dhieng boet lah hem bet
Boet la tidhieng la hem boet boet la tidhieng

Lam puteh kayangan lam puteh kayangan... Aulia
Rimueng Aulia .. Aulia -- Rimueng Aulia
Hai yang bule jagad Hai yang bule jagad ... Aulia
Rimueng Aulia .. Aulia -- Rimueng Aulia

Ha Kutidhieng laha dhieng boet
Kutidhieng laha dhieng boet lah hem bet
Boet la tidhieng la hem boet boet la tidhieng

Kutidhieng laha dhieng boet
Kutidhieng laha dhieng boet lah hem bet
Boet la tidhieng la hem boet boet la tidhieng

Eha Kutidhieng laha dhieng boet
Kutidhieng laha dhieng boet lah hem bet
Boet la tidhieng la hem boet boet la tidhieng

Kutidhieng laha dhieng boet
Kutidhieng laha dhieng boet lah hem bet
Boet la tidhieng la hem boet boet la tidhieng


Lirik Terjemahan Umum Syair Lagu Kutidhieng

He tujan lahe
Hidhieng alah hala hai dieng
wa jala e hala e hala
Wahai kekuatan bangkitlah (lahirlah)
Kekuatan yang suci bersemayamlah (masuklah)
Dan jadilah perkasa, jadilah perkasa

Kutidhieng laha dhieng bet
Kutidhieng laha dhieng bet lah hem bet
bet la tidhieng la hem bet bet la tidhiengDalam timang-timang kekuatan bersemayam (menyatu)
Dalam timang-timang kekuatan bersemayam (menyatu) bangunlah
Bangkitlah kekuatan bersemayam bangkitlah bersemayam (menyatulah)

Lam puteh kahyangan lam puteh kahyangan. Aulia
Rimueng Aulia Aulia. Rimueng Aulia
Hai yang bule jagad Hai yang bule jagad. Aulia
Rimueng Aulia. Aulia. Rimueng Aulia.Dalam putih (restu) khayangan (langit). Aulia (Orang Suci)
Harimau sakti, orang suci (perwujudan) harimau sakti
Wahai (Harimau) putih, wahai (Harimau) putih. (Jadilah) orang sakti
Harimau sakti, orang suci (perwujudan) harimau sakti

Ringkasan Lagu Kutidhieng

Kamu bisa menikmati lagu ini secara online atau streaming melalui penyedia layanan musik online seperti JooxSpotifyDeezer, iTunes & Apple Music, dan platform lainnya, serta nikmati MVnya melalui Youtube.

Judul Lagu: Kutidhieng
Artis:  Liza Aulia
Rilis: 03 Maret 2019
Album: Kutidhieng, Aceh World Music
Label: CV. Kasga/Kasga Record
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
close