Skip to main content

Mazmur Tanggapan dan BPI Minggu Adven III Tahun C | Edisi Baru

Minggu Adven (Minggu Gaudette) ke 3 Tahun C di tahun 2024 tepat jatuh pada Minggu, 15 Desember 2024

Lagu Mazmur di hari Minggu Adven III Tahun C, dimainkan dalam nada dasar Do=Es, dengan birama 2/4.

Untuk Bait Pengantar Injil (BPI) atau Alleluya, dimainkan dalam nada dasar Do=F, dengan birama 2/4.

Berikut ini isi Lirik Lagu Mazmur Tanggapan dan BPI Minggu Adven III Tahun C:

Mazmur Tanggapan
Mazmur Yes. 12:2-3,4bcd,5-6;R:6
No: 125; Do=Es; Birama= 2/4.
Reff:
Berserulah dan bersoraklah, sebab Yang Maha Kudus Agung di tengah-tengahmu.

Mazmur (oleh pemazmur):
1. Sungguh, Allah itu keselamatanku;
aku percaya dengan tidak gemetar,
sebab Tuhan Allah itu kekuatan dan mazmurku,
Ia telah menjadi keselamatanku.
Maka kamu akan menimba air dengan kegirangan
dari mata air keselamatan.

2. "Bersyukurlah kepada Tuhan, panggillah nama-Nya.
Beritahukanlah karya-Nya di antara bangsa-bangsa,
masyhurkanlah bahwa nama-Nya tinggi luhur."


3. Bermazmurlah bagi Tuhan, sebab mulialah karya-Nya,
baiklah hal ini diketahui di seluruh bumi!
Berserulah dan bersorak-sorailah, hai penduduk Sion,
sebab Yang Mahakudus, Allah Israel, agung di tengah-tengahmu.


Bait Pengantar Injil
No: 956 ; Do=F ; Birama= 2/4
Alleluya
Reff:
Alleluya, Alleluya, Alleluya,Alleluya, Alleluya, Alleluya.

Ayat Yes 61:1 oleh solis:
Roh Tuhan Allah ada padaku;
Ia telah mengutus aku untuk menyampaikan kabar baik
kepada orang-orang miskin.




Tampilkan Teks - Download Teks Mazmur dan BPI Minggu Adven III Tahun C
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
close